Kamis, 14 April 2011

Transjakarta Busway Untuk Tingkatkan Pelayanan, Jam Operasional Sampai Larut Malam Pukul 23.00 WIB


Untuk meningkatkan pelayanan Transjakarta Busway kepada masyarakat Jakarta khususnya yang melakukan perjalanan agak larut malam, maka mulai Jumat tanggal 18 Maret 2011 Transjakarta Busway akan melaksanakan uji coba penambahan jam operasional hingga pukul 23.00 WIB, pada Koridor 9 (Pinang Ranti-Pluit). Pada tahap awal, Transjakarta akan mengoperasikan 6 unit bus dari Halte Pluit dan 6 unit bus dari Halte Cililitan/PGC 2 untuk melayani penumpang di 14 halte dari 25 halte yang ada di koridor 9. Headway bus direncanakan setiap 10-15 menit.

Untuk penjualan tiket, jam pelayanan terakhir di halte Pluit dan Cililitan PGC 2 ditutup pukul 23.00 WIB, sedangkan jam tutup loket di halte-halte lain terlampir dalam jadwal. Pada halte-halte yang tidak melayani bus malam hari, jam operasional tetap sampai dengan pukul 22.00 WIB. Di setiap bus dipasang informasi bus malam hari.

Agar pelaksanaan penambahan jam operasional ini dapat berjalan dengan lancar dan mayarakat dapat mengetahui informasi tersebut, BLU Transjakarta juga melakukan kegiatan sosialisasi, mulai dari pemasangan spanduk yang ditempatkan di beberapa titik halte, informasi melalui media radio, televisi dan media cetak, media online dan informasi di peta jalur Unduh Transjakarta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar